Toko Pasutri

10/11/12

Berapa Kali Masturbasi yang Normal?


Masturbasi adalah kegiatan seksual yang dilakukan seorang diri dengan menggunakan bantuan benda mati. Meski bisa dilakukan seorang diri, berapa kali masturbasi yang normal dilakukan?

"Jumlahnya relatif, yang penting dalam melakukannya tidak mengganggu kegiatan rutinnya dan juga kreativitasnya," ujar dr Andri Wanananda, MS, saat dihubungi detikHealth.

dr Andri menjelaskan misalnya karyawan kantor tidak sampai mengganggu waktu kerjanya sehingga tidak ditegur bos, atau seniman tidak mengganggu kreativitasnya dan masih bisa menghasilkan karya.

"Karena ada orang yang melakukan masturbasi sampai mengganggu kegiatan, kalau sudah seperti itu sebaiknya konsultasikan ke dokter karena mungkin ada gangguan psikis atau kejiwaan," ujar dokter yang juga anggota Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI).

Lebih lanjut dr Andri mengungkapkan kemampuan banyaknya masturbasi ini juga dipengaruhi oleh usia, misalnya kalau anak muda mungkin bisa melakukannya setiap hari tapi kalau sudah berusia 60-70an tahun atau sepuh mungkin sebulan hanya 1-2 kali saja.

Ini karena pada orang yang sudah tua seksual drive atau gairah seksualnya menurun atau bahkan sudah tidak ada. Gairah seksual ini tergantung dari hormon, makin tua maka kadar testosteronnya menurun, begitu juga pada perempuan yang saat menopause hormonnya juga berkurang.

"Selain itu pada orangtua fantasi, hormon dan kebugaran fisik menurun, sedangkan orang yang masih muda fantasi dan kebugaran fisiknya bagus, jadi bisa melakukan masturbasi lebih banyak," ujar dr Andri.

Pada anak remaja atau yang muda, ia punya fantasi atau melihat idolanya dan tidak mungkin melakukan hubungan seksual, maka ia akan menggunakan fantasinya untuk masturbasi karena kadang fantasi memainkan peran yang besar. Untuk itu prinsip penting dalam masturbasi adalah tidak mengganggu kegiatan rutin.

Hal senada juga diungkapkan oleh Psikolog Seksual Zoya Amirin bahwa yang terpenting selama masturbasi tidak sampai bikin orang nggak mau bekerja, atau tidak membuatnya tidak mau bergaul maka masih normal.

"Kalau dia sampai nggak mau bergaul, pekerjaan terganggu atau tertunda atau nggak mau melakukan apa-apa selain masturbasi maka itu sudah nggak normal," ujar Zoya.

Zoya mengungkapkan masturbasi adalah kegiatan seksual yang sehat karena tidak membuat orang hamil atau dihamili dan tidak kena infeksi seksual. Masturbasi ini juga membantu seseorang memiliki seksual mapping (peta seksual).

Meski begitu memang ada penelitian yang mengatakan jumlah masturbasi yang dianggap normal dilakukan 2-3 kali dalam seminggu atau 12 kali dalam sebulan. Jika lebih dari itu bisa berbahaya. Sumber.

BACA JUGA ARTIKEL BERIKUT INI:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Masturbasi. Info Seputar Ibu Hamil, Anak, Bayi dan Balita...